Monday, September 30, 2013

Cara Berubah Itu Mulai Dari Diri Sendiri

Banyak Yang Ingin Berubah Tapi Sedikit Yang Belajar Cara Berubah

Ya, ini kenyataanya, banyak yang ingin berubah, tetapi dia tidak pernah belajar cara berubah. Banyak orang yang ingin berubah dengan menuntut orang lain, pemerintah, kondisi, bahkan dunia, jika perlu, agar berubah mengikuti keinginan dia sendiri. Satu hal yang dia lupakan, padahal paling penting, dan yang paling mudah yaitu menuntut dirinya untuk berubah.
Mengubah diri sendiri jauh lebih mudah, dibandingkan mengubah orang lain. Jangankan mengubah milyaran orang, jutaan, ribuan, ratusan, puluhan, bahkan satu orang pun susah. Namun Anda bisa mengubah diri Anda sendiri jika Anda mau.
Jika menyibukan diri untuk melakukan yang sulit atau tidak mungkin, yaitu mengubah dunia agar sesuai dengan keinginan Anda, maka hidup Anda bisa sia-sia.

Rahasia Sukses Sejati

Sebagai contoh, Anda ingin sukses dalam karir, kemudian berharap semua orang senang dengan pekerjaan Anda, berharap semua orang menghargai jerih payah Anda, dan semua orang mengakui kepemimpinan Anda. Bisakah? Tidak, Anda tidak bisa memaksa orang lain, karena mereka memiliki hak untuk bersikap.
Namun, akan lebih bijak, jika Anda mulai mengubah diri Anda sendiri.
Jika Anda berharap karir yang lebih baik, maka ubahlah diri Anda. Ubahlah cara Anda melakukan pekerjaan dengan lebih baik. Ubahlah diri Anda agar menjadi pribadi yang lebih terampil. Ubahlah diri Anda agar menjadi orang yang memiliki jiwa kepemimpinan dan bertanggung jawab. Maka, sikap orang lain bisa berubah jika diawali perubahan Anda.
Begitu juga dalam bisnis. Anda tidak bisa memaksa semua orang menyukai produk atau jasa Anda. Namun Anda bisa mengubah produk atau jasa Anda serta cara melayani Anda sehingga disukai orang.
Inilah rahasia sukses sejati, yaitu kemauan mengubah diri dan mengetahui cara berubah mulai dari diri sendiri.

Inilah Cara Berubah Yang Sebenarnya

OK, akan saya bahas cara berubah langkah demi langkah. Cara berubah ini dijamin berhasil karena ini ajaran manusia paling agung sepanjang zaman, yang tidak akan berkurang kemuliaanya sedikit pun, meski seluruh makhluq menghinakannya. Beliau adalah baginda Rasulullah shaalallaahu wa alaihi wa sallam.
Tidaklah akan istiqomah iman seorang hamba sampai istiqomah hatinya, dan tidak akan istiqomah hatinya sampai istiqomah lisannya (H.R Ahmad, dihasankan oleh Syaikh al-Albany dalam Shahih atTarghib wat Tarhiib)
Apa pun tindakan Anda, akan berdasarkan keimanan Anda atau apa yang Anda percayai. Kualitas dan arah tindakan Anda tergantung kepercayan-kepercayaan yang Anda miliki. Sementara keberhasilan kita adalah buah dari tindakan. Jadi, jika ingin mengubah hasil, Anda harus mengubah tindakan-tindakan Anda, dan Anda bisa mengubah tindakan-tindakan Anda jika Anda mengubah iman atau kepercayaan Anda.

Hati Adalah Pusat Perubahan

Dalam hadits diatas dikatakan bahwa untuk  mengubah iman, maka kita harus mengubah hati kita. Jika hati kita baik, maka semuanya akan baik sebagaimana dijelaskan melalui hadits ini:
Ketahuilah, bahwa dalam tubuh terdapat mudghah (segumpal daging), jika ia baik, maka baik pula seluruh tubuhnya. Jika ia rusak, maka rusak pula seluruh tubuhnya. Ketahuilah bahwa segumpal daging itu adalah hati. (HR. Bukhari dan Muslim)

Lalu bagaimana cara mengubah hati?

Lalu, bagaimana cara mengubah hati? Masih melalui hadits diatas, bahwa tidak akan sitiqomah hati jika lisannya tidak istiqomah. Artinya cara mengubah hati itu diantaranya adalah mengubah lidah kita. Misalnya membaca Al Quran, dzikr, dan berkata baik.
Cara mengubah hati dikenal dengan ilmu Tazkiyatun Nafs. Sudah banyak buku-buku yang ditulis para ulama tentang ini, termasuk yang ditulis oleh Imam Ghazali, Ibnul Qoyyim, dan berbagai buku yang ditulis ulang oleh ulama-ulama masa kini. Silahkan Anda cari, kemudian baca dan aplikasikan jika Anda peduli dengan hati Anda.

Aplikasi Dalam Meraih Sukses

Nah, sekarang bagaimana jika kita ingin meraih sukses baik dalam karir dan bisnis. Tentu saja dalam rangka meraih sukses di akhirat.
Banyak yang mengatakan, sukses itu yang penting kita mau bertindak. Ternyata tidak, sebab kita mengetahui bahwa tindakan dengan iman akan berbeda dibandingkan tindakan tanpa iman. Sama halnya untuk aspek kehidupan dunia, bahwa tindakan Anda akan tergantung pada kepercayaan Anda. Kepercayaan itu adalah dasar tindakan Anda.
Jika tindakan Anda ingin lebih bermutu dan memberikan hasil yang lebih baik, Anda harus memperkuat ketiga kepercayaan ini:
  1. Percaya bahwa Allah akan menolong Anda. Sehingga sebesar apa pun rintangan dan halangan Anda, Anda tidak akan takut dan gentar lagi, sebab Allah akan menolong. Kepercayaan ini akan membuat Anda lebih semangat, berani, dan pantang menyerah.
  2. Percaya pada diri sendiri (percaya diri). Percaya diri adalah buah dari keimanan bahwa Allah telah memberikan potensi yang dahsyat pada diri kita. Tugas selalu dengan bekalnya. Potensi kita (hati, akal, dan jasad) dipastikan sanggup untuk menghadapi setiap tantangan yang kita hadapi. Semakin Anda percaya diri, akan semakin hebat tindakan Anda, ibaratnya seperti Anda menggunakan gigi mobil yang lebih tinggi, sehingga melaju lebih cepat.
  3. Percaya pada tujuan yang akan kita raih. Percaya bahwa tujuan itu ada, percaya bahwa tujuan itu bisa kita raih, dan percaya bahwa peluang-peluang itu ada. Percaya bahwa jika orang lain bisa, maka Anda pun insya Allah akan bisa. Jika kita tidak bisa melihat tujuan Anda, ibarat Anda berada di sebuah tempat yang gelap, Anda tidak akan bisa meraih tujuan Anda bahkan tidak akan memiliki keinginan karena tujuan tidak terlihat.
Semakin tinggi ketiga kepercayaan ini, yakinlah bahwa tindakan Anda akan semakin dahsyat.
Maka bentuklah hati Anda dengan kata-kata yang akan membangun 3 kepercayaan diatas. Istiqomahlah dalam mengatakan kata-kata yang akan memperkuat ketiga kepercayaan itu, bukan yang memperlemahnya. Kadang, banyak orang yang malah fokus untuk menghancur keyakinan dengan kata-katanya seperti mengeluh, menuntut, memaki, dan kata-kata kotor lainnya yang mengotori hari.
Bersihkan, perindah, dan perkuatlah kata-kata Anda agar hati Anda kuat dan bening, sehingga bisa memancarkan cahaya keimanan yang sangat kuat ke seluruh tubuh Anda, sehingga tindakan Anda pun akan menjadi semakin hebat.

Friday, September 27, 2013

GIGI BAND FULL REUNION Soundrenaline Jogja 2013

Armand Maulana, vokalis Gigi mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada Soundrenaline yang mempertemukan mereka dengan personel lama dan dengan formasi paling lengkap.
"Seperti tema A Journey of Rock Harmony, konser ini juga menggambarkan perjalanan Gigi dari formasi awal hinggga sekarang," kata Armand Maulana.

Bisa dibilang ini salah satu konser favorit yg pernah kulihat. Salam buat teman2 GIGIKITA JOGJAKARTA & GIGIKITA PEKALONGAN JUGA GIGIKITA INDONESIA 
Keep Peace Love 'n Respect




Saturday, June 1, 2013

Rahasia Mengapa di Balik Kesulitan, Ada Kemudahan yang Begitu Dekat





Seringkali kita berputus asa tatkala mendapatkan kesulitan atau cobaan. Padahal Allah telah memberi janji bahwa dibalik kesulitan, pasti ada jalan keluar yang begitu dekat.


Dalam surat Alam Nasyroh, Allah Ta’ala berfirman,
فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” 
(QS. Alam Nasyroh: 5)

Ayat ini pun diulang setelah itu,
إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا
Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” 
(QS. Alam Nasyroh: 6)


Mengenai ayat di atas, ada beberapa faedah yang bisa kita ambil:

Pertama: 
Di balik satu kesulitan, ada dua kemudahan
Kata “al ‘usr (kesulitan)” yang diulang dalam surat Alam Nasyroh hanyalah satu. Al ‘usr dalam ayat pertama sebenarnya sama dengan al ‘usr dalam ayat berikutnya karena keduanya menggunakan isim ma’rifah (seperti kata yang diawali alif lam). Sebagaimana kaedah dalam bahasa Arab, “Jika isim ma’rifah  diulang, maka kata yang kedua sama dengan kata yang pertama, terserah apakah isim ma’rifah tersebut menggunakan alif lam jinsi ataukah alif lam ‘ahdiyah.” Intinya, al ‘usr (kesulitan) pada ayat pertama sama dengan al ‘usr (kesulitan) pada ayat kedua.
Sedangkan kata “yusro (kemudahan)” dalam surat Alam Nasyroh itu ada dua. Yusro (kemudahan) pertama berbeda dengan yusro (kemudahan) kedua karena keduanya menggunakan isim nakiroh (seperti kata yang tidak diawali alif lam). Sebagaimana kaedah dalam bahasa Arab, “Secara umum, jika isim nakiroh itu diulang, maka kata yang kedua berbeda dengan kata yang pertama.” Dengan demikian, kemudahan itu ada dua karena berulang. Ini berarti ada satu kesulitan dan ada dua kemudahan.

Dari sini, para ulama pun seringkali mengatakan, “Satu kesulitan tidak akan pernah mengalahkan dua kemudahan.” Asal perkataan ini dari hadits yang lemah, namun maknanya benar. Jadi, di balik satu kesulitan ada dua kemudahan.

Note: 
Mungkin sebagian orang yang belum pernah mempelajari bahasa Arab kurang paham dengan istilah di atas. Namun itulah keunggulan orang yang paham bahasa Arab, dalam memahami ayat akan berbeda dengan orang yang tidak memahaminya. Oleh karena itu, setiap muslim hendaklah membekali diri dengan ilmu alat ini. Di antara manfaatnya, seseorang akan memahami Al Qur’an lebih mudah dan pemahamannya pun begitu berbeda dengan orang yang tidak paham bahasa Arab. Semoga Allah memberi kemudahan.

Kedua: 
Akhir berbagai kesulitan adalah kemudahan
Syaikh ‘Abdurrahman bin Nashir As Sa’di mengatakan, “Kata al ‘usr (kesulitan) menggunakan alif-lam dan menunjukkan umum (istigroq) yaitu segala macam kesulitan. Hal ini menunjukkan bahwa bagaimana pun sulitnya, akhir dari setiap kesulitan adalah kemudahan.”Dari sini, kita dapat mengambil pelajaran, “Badai pastilah berlalu (after a storm comes a calm), yaitu setelah ada kesulitan pasti ada jalan keluar.”

Ketiga: 
Di balik kesulitan, ada kemudahan yang begitu dekat
Dalam ayat  di atas, digunakan kata ma’a, yang asalnya bermakna “bersama”. Artinya, “kemudahan akan selalu menyertai kesulitan”. Oleh karena itu, para ulama seringkali mendeskripsikan, “Seandainya kesulitan itu memasuki lubang binatang dhob (yang berlika-liku dan sempit, pen), kemudahan akan turut serta memasuki lubang itu dan akan mengeluarkan kesulitan tersebut.” Padahal lubang binatang dhob begitu sempit dan sulit untuk dilewati karena berlika-liku (zig-zag). Namun kemudahan akan terus menemani kesulitan, walaupun di medan yang sesulit apapun.

Allah Ta’ala berfirman,
سَيَجْعَلُ اللَّهُ بَعْدَ عُسْرٍ يُسْرًا
Allah kelak akan memberikan kelapangan sesudah kesempitan.” 
(QS. Ath Tholaq: 7) 
Ibnul Jauziy, Asy Syaukani dan ahli tafsir lainnya mengatakan, “Setelah kesempitan dan kesulitan, akan ada kemudahan dan kelapangan.” Ibnu Katsir mengatakan, ”Janji Allah itu pasti dan tidak mungkin Dia mengingkarinya.”

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
وَأَنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْراً
Bersama kesulitan, ada kemudahan.” 
Oleh karena itu, masihkah ada keraguan dengan janji Allah dan Rasul-Nya ini?

Rahasia Mengapa di Balik Kesulitan, Ada Kemudahan yang Begitu Dekat
Ibnu Rajab telah mengisyaratkan hal ini. Beliau berkata, “Jika kesempitan itu semakin terasa sulit dan semakin berat, maka seorang hamba akan menjadi putus asa dan demikianlah keadaan makhluk yang tidak bisa keluar dari kesulitan. Akhirnya, ia pun menggantungkan hatinya pada Allah semata. Inilah hakekat tawakkal pada-Nya. Tawakkal inilah yang menjadi sebab terbesar keluar dari kesempitan yang ada. Karena Allah sendiri telah berjanji akan mencukupi orang 
yang bertawakkal pada-Nya. Sebagaimana Allah Ta’ala berfirman,

وَمَنْ يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُ
Dan barang siapa yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan) nya.” 
(QS. Ath Tholaq: 3).”

Inilah rahasia yang sebagian kita mungkin belum mengetahuinya. Jadi intinya, tawakkal lah yang menjadi sebab terbesar seseorang keluar dari kesulitan dan kesempitan.

Ya Allah, jadikanlah kami termasuk golongan orang yang sabar dalam menghadapi setiap ketentuan-Mu. Jadikanlah kami sebagai hamba-Mu yang selalu bertawakkal dan bergantung pada-Mu. Amin Ya Mujibas Saa-ilin.
Segala puji bagi Allah yang dengan nikmat-Nya segala kebaikan menjadi sempurna.

-Begitu nikmat setiap hari dapat menggali faedah dari sebuah ayat. Semoga hati ini tidak lalai dari mengingat-Nya-


Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal

Saturday, May 18, 2013

ALBUM 2X2 (1997)

 

Bronchitis Kronis (instrumental)

Song : Budjana /Budhy & Opet - Lyrics : -
(Instrumental)

back to top

Bumi Meringis

Song : Budjana - Lyrics : Armand/Budhy/Budjana

Suara tangis yang merintih
Tanda bumi sedang meringis

Langit merah diatas sana
Kesaksian alam semesta

Jalan pikiran manusia
Selalu ada perbedaan
Kekuasaan, kenistaan
Yang akan jadi malapetaka
* Dan lihatlah wajah mereka

Bagaikan rasa yang terbuang
Hampir semua tak percaya
Bagaikan rasa yang terbuang
Hampir semua tak percaya
Keadaan yang semestinya
Hingga hilang ditelan gelap
Dan matahari pun terlelap ??.kembali ke *
Reff:

Hilang ???.
Hampa ???
Bias melayang ??.
Hancur ???
Musnah ??..
Alampun murka

back to top

Cry Baby

Song : GIGI - Lyrics : Tagor Siagian 
Do you remember
Times your diapers were changed
Now your doin the same
Should've known better
Then letting, feeling's lead the way
Leavin dangerously
Beggin for parents sympathy everyday
Daddy's office okay
Damage has already been done (please)
Welcome the real world
Teenage dreams blown away

Cry baby cry
Wipe your tears dry
No use to sigh
Quit gettin price to survive

Too much trust just led too much lost
Who's responsible for flesh and blood
Breakin your back to pay the bills and milk
Don't you wish money was heaven sent

back to top

Flamenco

Song : Armand & Budjana - Lyrics : Armand
Alunan irama membuat degup kalbu gentar
Hentakan kakimu bak retakan yang kau pijak
Warna - warni indah busana bunga melingkar
Membutakan mata akan semua yang dirasa

Tepukan tanganmu dan gerak lunglai jemari
Membuat hati resah gerah akan tatapanmu
Kau cari bahagia namun kadang kesendirian
Membuat dirimu lebih merasakan cinta

Reff:
Goyangkanlah kaki kedepan
Nyanyikanlah seisi hati

back to top

Ingin Kubicara

Song : Armand/Budjana - Lyrics : Armand

Kala terpaut wajah
Kuingin sadari
Inikah yang kudamba
Berkali kuterpana
Akan pesona
Yang menggetarkan hati
Terdalam
* Haruskah kuungkapkan
Apa yang ada
Yang ingin kuberikan cinta

Reff
Ingin kubicara
Semua yang adaF#m E
Namun jiwa ini
Diam beku
Ingin rasa hati
Ku kan hempaskan
Sanggupkah semua pergi
Kutahu damba ini
Smakin mendalam
Namun takut merangkup kalbu?..back to reff

Bridge:
Kurasa hadirmu
Disisi sesaat
Akankah semua nyata ?

back to top

Kau Dengar

Song : Budjana & Armand - Lyrics : Armand
Dalam temaram kelam malam
Kau mengharap nirwana
Tanpa disadari semua
Hanya kabut semata

Satu titik waktu kau sadar
Tuk merenungi semua
Apa yang kau harap dan cari
Hanya memisah semua

Reff:
Kau dengar bisiknya
Kau lihat tawanya
Kau dengar tangisnya
Kau lihat candanya

Sadarlah ada bidadari
Yang menanti hatimu
Jangan biarkan diri sendiri
Menangis tanpa belai tanpa kasih
Nirwana yang kau harap jauh melayang
Lupaakan arti kehidupan

Dalam temaram kelam malam
Kau mengharap nirwana
Tanpa disadari semua
Hanya kabut semata

back to top

Kurindukan

Song : Armand/Budjana/Budy/Ophet - Lyrics : Armand/Budjana/Ophet

Terbujuk impian nurani

Curahan asa dalam diri
Seakan lelah ku mencari
Hilangnya damai di hati
Dalam kegelapan
Dalam kesunyian
Kurindukan suasana
Waktu kita bersama
Dan kita saling menjaga
Saat kita berbagi rasa
Dalam kemesraan
Dalam kedamaian

Ref :
Kurindukan
Kuimpikan
Sentuhannya
Kurindukan
Kuimpikan
E Aadd 9
Sentuhan ? Cintanya


Mereka

Song : GIGI - Lyrics : Budhy
Matanya mengundang pesona
Mulutnya seakan bicara
Katanya naluri meraba
Seakan menantang gairah

Rayunya bagaikan manisnya
Candanya seakan memberi
Tawanya bagaikan menggoda
Marahnya seperti ??. seperti ?.

Hidupnya seakan jelaga
Dalam hatinya
Merasakan seperti mereka
aa..ha..aha

Reff:
Aa ?? aa?..aa ?.. aa
Aa ?? aa?..aa ?.. aa
Seperti mereka
Aa ?? aa?..aa ?.. aa
Aa ?? aa?..aa ?.. aa

Menangis, meringis, tertawa
Mengajak semua bersama
Menahan godaan semata
Memberi ingatan sesama

back to top

Sang Nayaga

Song : GIGI - Lyrics : Budhy & Budjana
Kisah sang nayaga
Dengan realita
Terbang dan rebana
Setia menemaninya
Tanah dan nafasnya
Hanya tinggal air mata
Lihat dan lihatlah
Semua tak perduli

Kini kumengerti
Hanya karena polusi
Sinar yang t'lah sirna
Akankah kembali

Seakan semua melupakan segalanya
Hidup mereka semakin sepi
Hingga akhirnya mereka semakin sepi
Membuat hilang tak bertepi

back to top

Selamat Ulang Tahun

Song : GIGI - Lyrics : Budhy/Armand/Opet
Suasana
Indah dan ceria
Membawa suka cita
Bersama gembira

Menyambut
Datang hari bahagia
Tak sabar hati ini
Tuk berbagi rasa

Seiring waktu berjalan usiamu
Terucap untuknya selamat ulang tahun

Reff:
oo ? oo ? oo ?. oo
oo ? oo ? oo ?. oo

Semoga kita slalu bersama
Dalam canda dan tawa
Yang masih tersisa

back to top

Tractor

Song : GIGI - Lyrics : Harris
An old man walks across the ruins
Looking at what is left
His land was stolen in a flash
And no one give a damn

A woman down and screams so loud
Nothing she can do
Her children cry her baby dry
Mom, what should we do ? ( what is that?)
Oh ?.where they would stay tonight
Tell me why they have to get rid off
Show me how we build the city ground
Lay waste to all around

They're lying on the edge of town
Searching to survive
Skid row must be destroyed
Oh, destruction all around ( lay waste to all around)

Is this a modern taste ?
Or is this a post modern needs ?
Well, this song was written in studio room
In a certain place in Jakarta
Right about the same time friend of mine told me
How good the city is
But friend tell me why have to get rid off everything in it
Do we give a hand to the needy ?
No, we don't
So sir, this is not about how to make money
This is about responsibility to each number of our society
Please, give them a little mercy!

ALBUM 3/4 (1996)

 

Basa Basi

Song : Armand/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Thomas 
 
Langkahnya gontai
Ta' terarah
Memilih isi dunia ini

Basa basi jadi tradisi
Kau lempar senyum
Tak berarti

Singkirkan 4X

Terlalu berat berat kau rasakan
Buang sudah
Semua niatmu

Reff:
Terlalu mudah melangkah
Pikirkanlah saat melangkah


Damainya cinta

Song : Armand/Budjana/Thomas/Ronald - Lyrics : Armand/Thomas 
 
Sinar matamu
Pancarkan kedamaian
Yang slama ini kita impikan
Lirih Suaramu
Taburkan kesejukan
Besar artinya untuk diriku

Lembut sikapmu
Hadirkan kehangatan
Yang slalu ingin ku ungkapkan
Manis senyummu
Getarkan jiwa ini
Abadilah adanya dirimu

Reff: 
Damainya cinta untukmu?.
Yang tak kan mungkin hilang semua
Lembutnya cinta untukku ?..
Kan kupeluk selamanya ??.
Bridge: Agungnya cinta
Menunggu disana Raih dengan hati Yang terbuka


Dimana

Song : Armand/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Thomas 
 
Tidakkah kau lihat dan kau rasa
Masih ada celah di hatimu
Yang lembut seperti dahulu

Kemanakah jiwa dihatimu
Yang halus disaat membelaiku
Tlah tersembunyikan nuranimu

Reff:
Kini kau jauh (dekatlah)
Kini menghilang (kasihmu)

Kau berdiri sendiri isitu
Diantara emosi jiwamu
Tanpa aku lihat lagi hatiku


Garis Lini

Song : Armand/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Thomas 
 
Gemerincing swara air yang mengalir
Mekar bunga iringi senyum yang manis
Tabuhan gendang dan kidung nan mengalun
Tumpuhan rasa yang damai menyertai

Kicau burung yang ta' henti bersahut
Seakan hidup mudah tuk dijalani
Mata memandang kedepan ta' henti
Kilau emas yang menghampar ta' terbatas

Kejujuran masih tersimpan disana
Kerukunan masih mengalir disana
Poroskan lugu suasana disana

Kusadari semua disini
Rasa indah hanya disana
Beribu rasa sesal
Yang semakin memuncak

Batinku pun mulai goncang
Dengan dekap dan sikap
Tanah ini bukan untukku
Hari esok semua milikku

Serunaipun mengajakku tuk kembali
Tanah penuh kasih memang ia untukku
Dengan mata telanjangpun ku nikmati
Rasa damaipun mendekapku kembali

Hilang

Song : Lagu : Armand/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Thomas
Dunia
Mengatakan terlambat
Diriku disini

Pintu pun semua
Telah terkunci
Menyakitkan

Harapan
Dan semua keinginan
Terbang menjauh

Tujuan
Arah yang aku tempuh
Lenyap sekejap

Reff:
O ? wo ? uwo
Padamu aku memohon & memohon
O ? wo ? uwo
Tuk luruska keadaan ini

O ? wo ? uwo
Padamu aku memohon & memohon
O ? wo ? uwo
Beri damai hati ini

Suram pun ? aku rasakan
Dekap langkah-langkahmu
Sesalkan ? semakin sesak
Membuat mereka tertawa


Melayang (versi akustik)

Song : Armand/Baron/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Baron 
 
Ku berjalan Antara garis warnamu
Membuat hati bertanya
Kadang muncul Warnamu yang aku suka
Kini jelas terasa

Tanpa batas Rasakan juga warnamu
Dengan mata hatimu
Kadang muncul Warnaku yang aku suka
Kita nikmati rasa

Reff:
Ku melayang
Kan melayang bersama
Lingkar waktu
Hilangkan semua khayal

Kini kita, Usah pikirkan mereka
Biar begitu adanya
Nikmat ini Datangnya hanya sesaat
Jangan sia-siakan


Nikmatilah

Song : Armand/Budjana/Ronald/Thomas - Lyrics : Thomas 
 
Indahnya kita bicara
Untuk semua rencana
Lenyaplah sebuah lamunan
Dengan cucuran peluluhmu

Semua kan terasa mudah
Ringannya beban di kehidupan
Bila jujur jadi pijakan
Semua takkan sia-sia

Reff:
Hidup ini hanya sesaat
Dan ta' mungkin dapat ka tawar
Sesuatu nantikan datang kita nikmati

Bridge:
Terkadang mimpi
Sangat berbeda
Tapi nyatalah yang bicara
Sedihkan datang
Tak bisa kau tepis
Dengan senyuman kau hadapi


Oo...Oo...Oo...

Song : Armand/Budjana/Thomas/Ronald - Lyrics : Thomas 
 
Sendiri Aku berjalan
Tak tahu Apa yang ku lakukan
* Cintamu Itu semu
Sakitku Kan hadirkan lagi bahagia

Reff :

o .. o .. o .. o o o ?o
Tak kulupakan

o .. o .. o .. o o o ?o
Semua indah

Kau lihat Hati ini
Rasakan Langkah dan laguku

Bridge:
Kau lihat Hati ini
Rasakan Langkah dan

Selamat Tidur, Sayang (Instrumental)

Song : Budjana - Lyrics : -
(Instrumental)
 
Usah Pikirkan
 
Song : Armand/Budjana/Thomas/Ronald - Lyrics : Thomas

Dekatlah padaku
Dan ceritakan semua Alasanmu ?.
Hatiku masih terbuka

Untuk berbagi cerita dan cinta
Kulihat jalanmu
Diantara hitam putihnya dunia
Pandang matamu lukiskan
Sejuta ragu dan sejuta bimbang


Reff:
Usah pikirkan dunia
Bila masih ada Cinta

Bridge:
Apa yang kau pikirkan
Dekatkan hanya pada cinta??a ??a